Ray Fernandez, OJK Tidak Perlu Di Hadirkan Dalam RUPS Bank NTT

oleh

Kupang, obor-nusantara.com-Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang rencananya akan di Hadirkan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Bank NTT Besok Jumat, 25/05/2018 sangat tidak di perlukan lagi dalam Rapat ini. Semua hasil OJK telah di sampaikan kepada Dewan Direksi dan tinggal di bahas dalam rapat dan tidak perlu kehadiran OJK.

“kita tidak perlu lagi OJK dalam RUPS, karena semua keputusan OJK terhadap hasil seleksi Direksi Bank NTT sudah sangat jelas dan kita tinggal bahas dalam RUPS.” Jelas Bupati TTU Ray Fernandez salah seorang pemegang samah Bank NTT kepada Wartawan di Kupang Kamis, 24/5/2018.
Menurutnya, apa yang telah di keluarkan oleh OJK itu sudah final dan jika ingin ada pengganti maka harus di usulkan yang baru untuk mengikuti seleksi di OJK.
“kalau mau bahas harus kita mulai dari yang baru, bukan kita panggil lagi OJK untuk minta pendapat mereka soal hasil uji yang di lakukan”. Katanya.
Terkait Pelaksana Tugas (PLT) Dirut Bank NTT, menurut Ray Fernandez, penentuan PLT baru di Bank NTT dapat di lakukan oleh semua Pemegang saham dalam RUPS dengan mengedepankan aturan yang berlaku.
“kalau mau pulih PLT baru harus merujuk pada aturan yang ada, karena kalau mau angkat PLT Dirut harus yang aktif dan yang aktif sekarang ada cuma satu Direktur l sementara yang lain baru lolos Uji Kelayakan dan dan baru mau di lantik nanti.” Jelas Ray.
Dikatakan Ray, Kegaitan RUPS yang akan di laksanakan besok ini lebih fokus pada pembahasan hasil uji yang di lakukan oleh OJK dan jika ada hal lain yang akan di bahas maka nanti di sesuaikan Dengan perkembangan hasil rapat nanti.
“kita rapat besok itu intinya terkait dengan hasil OJK dan jika ada agenda lain maka nanti kita liat di Rapat nanti, karena ini sudah RUPS ke 4 dan harus ada Final terkait Direksi Bank NTT.” ujar Ray.
Untuk itu di harapkan, pelaksanaan RUPS besok harus menghasilan suatu susunan Direksi yang terbenruk dan dapat berkerja sehinggga menghasilkan. Deviden untuk kepentingan pembangunan di Daerah.(wr/by-nora).